Minggu, 08 Mei 2011

Assasin's Creed 2


Cerita game Assassin’s Creed 2 ini tentang seorang pembunuh profesional di abad pertengahan. Tokohnya kali ini adalah Ezio Auditore da Firenze, sedangkan Assassin’s Creed 1 adalah Altair. Ezio adalah seorang anak dari tokoh keuangan terkemuka di Itali pada abad pertengahan.
Ayah­nya adalah seorang agen rahasia yang bertugas meredam pergerakan para Templar. Ayah dan kedua saudara lelakinya kemudian difitnah dan dihukum mati sebagai penjahat. Bermotifkan balas dendam, Anda akan mengikuti perkembangan Ezio menjadi seorang agen rahasia yang lihai dan ditakuti lawannya.

Ezio tidak hanya terbatas membaur bersama kelompok biksu saja , tetapi juga di keramaian Ezio dapat bersembunyi.

Jumlah peralatan juga bertambah. Gamer dapat membeli senjata baru yang lebih baik, seperti gada, pedang, pisau tersembunyi yang dapat digunakan pada dua tangan, baju pelindung, membeli obat penyembuh, dan pis­tol tersembunyi, bahkan menyewa orang lain untuk membantu termasuk wanita perayu agar dapat mengalihkan perhatian mu­suh. Unik!

Ezio sebenarnya bukan pembunuh yang terlatih. Oleh karena itu, Anda akan mengembangkan kemampuannya. Anda akan belajar menghabisi sasaran mulai dari menggunakan racun hingga membayar orang lain untuk melakukan tugas Anda. Game ini akan dirilis pada kuartal pertama 2010.



Gamer akan menjelajahi area yang bebas tapi dibatasi. Seiring waktu, area yang terbatas itu akan terbuka dan lokasi permainan yang Gamer dapat masuk akan semakin luas. Gamer juga dapat membuka peta permainan dan mencapai sebuah titik yang biasanya berada di menara tinggi dan melakukan Synchronization. sehingga Gamer akan dapat membuka peta dan memperlihatkan berbagai aktivitas yang dapat Gamer lakukan.

Anda juga dapat lupa untuk menjalankan misi utama karena banyaknya misi tambahan yang dapat Gamer lakukan. Gamer dapat melakukan aksi yang fantastis, seperti menariknya ke dalam jerami tempat Anda bersembunyi, menyergap dari ketinggian, dan menarik musuh yang berada di tepian atap rumah, juga membaurkan Ezio ke tengah kerumunan orang yang diam maupun berjalan.

Satu lagi fitur menarik, yaitu Gamer dapat memiliki sebuah daerah yang dapat dibangun dan menghasilkan uang. Memang awalnya harus berkorban uang untuk membangun beberapa toko dan bangunan agar dapat menarik turis datang. Selain itu, Anda juga dapat memperindah bangunan dengan lukisan dan barang seni yang ditemukan. Semakin indah dae­rah Anda, semakin banyak pula uang yang diterima. Memang game ini membuat betah di layar monitor.



Spesifikasi Minimum:
Windows XP SP3, Windows Vista, Windows 7 Processor: Core 2 Duo Intel 1.8 Ghz / AMD Athlon X2 64 2.4 GHz Memory: 1.5 GB (Windows XP), 2 GB (Windows Vista dan Windows 7) Hard drive: 8 GB Video card: 256 MB Video Memory dengan Shader model 3.0 (NVIDIA GeForce 7800 / ATI Radeon X1950)

Link Download:
 Assasin's Creed II Link download here

Semoga bermanfaat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar